Materialisme adalah asal atau hakikat dari
segala sesuatu, dimana asal atau hakikat dari segala sesuatu ialah materi.
Karena itu materialisme mempersoalkan metafisika, namun metafisikanya adalah
metafisika materialisme.
Materialisme adalah merupakan istilah dalam
filsafat ontology yang menekankan keunggulan faktor-faktor material atas
spiritual dalam metafisika, teori nilai, fisiologi, efistemologi, atau
penjelasan historis. Maksudnya, suatu keyakinan bahwa di dunia ini tidak ada
sesuatu selain materi yang sedang bergerak. Pada sisi ekstrem yang lain,
materialisme adalah sebuah pernyataan yang menyatakan bahwa pikiran ( roh,
kesadaran, dan jiwa ) hanyalah materi yang sedang bergerak.
Materi dan alam semesta sama sekali tidak
memiliki karakteristik-karakteristik pikiran dan tidak ada entitas-entitas
nonmaterial. Realitas satu-satunya adalah materi. Setiap perubahan bersebab
materi atau natura dan dunia fisik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar